·

Curhatan Ketika Blogwalking

Ketika Blogwalking? Kalau disuruh mendeskripsikan tentang tema itu yang terpikir pertama adalah ketika saya mencari sesuatu topik, bantuan, penjelasan, kebenaran dan lain-lain di Google. Dan biasa nya penjelasan yang saya cari itu lebih banyak di blog. Blog tentang politik, pengetahuan umum, pelajaran sekolah, diary, kebudayaan, kuliner, artis dan hiburan juga.
Kesimpulan nya, saya tidak niat untuk mengunjungi blog tersebut, tetapi saya hanya ingin mengambil postingan yang ada dengan topik yang saya inginkan.

Banner 

Dan saya mulai menggunakan 5W 1H untuk Mengembangkan Ide dari tema Ketika Blogwalking "

  1. Who ( Siapa )
    Siapa yang kamu cari Ketika Blogwalking ?
    Answer: Dalam perjalanan yang telah saya lakukan, yang saya cari di Blog yang dikunjungi itu bukan sesosok manusia yang memiliki rupa cah ayu, cah bagus, ganteng, cantik, jelek dsb. tetapi yang saya cari adalah postingan yang positif yang memiliki unsur mendidik dan bisa membuat ilmu saya semakin luas.
  2. What ( Apa )
    Apa tujuan kamu Blogwalking?
    Answer: Menurut saya tujuan saya Blogwalking adalah sebagai ajang Silaturahmi sesama manusia, berbagi informasi, mendapatkan informasi, mencari informasi, memperbanyak teman dan mencari keuntungan lain nya untuk saya pribadi dan untuk Blog saya juga.
  3. Where ( Dimana )
    Dimana Blogwalking itu dilakukan ?
    Answer: Sejauh ini saya Blogwalking ya di Blog, saya belum pernah melakukan nya di pasar, di mall ataupun di cafe :/
  4. When ( Kapan )
    Kapan Blogwalking itu terjadi?
    Answer: Menurut saya, Blogwalking itu terjadi ketika Mood sedang baik, butuh ide yang baru, butuh tutorial yang terbaru, dan ini tidak mengenal waktu. Saya terkadang Blogwalking Shubuh, Pagi, Siang, Sore, Petang, Malam, Tengah Malam dan Dini hari. Suka-suka saya kapan saya mau Blogwalking :D
  5. Why ( Kenapa )
    Kenapa kamu harus melakukan Blogwalking ?
    Answer: Bagi saya, Blogwalking itu relatif. terkadang penting, setengah penting dan tidak penting sama sekali. Blogwalking itu tergantung kebutuhan, waktu, situasi dan kondisi kamunya. kalau saya kenapa Blogwalking ya karena saya mau menambah wawasan dan ilmu-ilmu yang terbaru yang belum pernah saya tau dan saya dapatkan. :)
  6. How ( Bagaimana )
    Bagaimana melakukan Blogwalking itu?
    Answer: Lah bagaimana ya? Analogi nya seperti ketika kita bertamu. bertamu ke rumah orang, saudara atau keluarga, nah kalau bertamu disini kita mengunjungi Blog ke Blog. Simple kan, kita gak butuh bawa buah, kue atau buah tangan lain nya dan kita juga tidak membutuhkan kendaraan seperti mobil, motor, angkot, ojek, bajaj buat ngunjungi Blog tersebut, kemudian tidak face to face. hihihi

Ini ceritaku → Beberapa hari yang lalu, saya mengunjungi salah satu blog. Di blog ini saya melihat tutorial Photoshop. Ketika saya mencoba melakukan step-step yang ditunjukkan, saya mengalami kendala di salah satu nomor. nah baru lah saya meninggalkan komentar, itulah Blogwalking perdana saya meninggalkan jejak. (^_^)9

Setelah visit Blog tersebut, saya telah mulai Blogwalking ke blog-blog lain nya, dan ternyata Seru. Seru nya itu saya bisa dapat postingan ter-update, lebih rajin membaca, dan yang paling menonjol nya itu saya lebih peka dengan Blog-blog yang telah ada di Dunia maya.

Kesimpulan yang saya dapat dari Blogwalking yang telah dilakukan beberapa hari yang lalu adalah :


  • Karena sering visit blog, dapat mengakibatkan kecanduan. Kecanduan dalam arti positif, kenapa? karena dengan blog yang telah saya visit dan saya baca beberapa dari postingan nya menjadikan saya kangen dan saya akan terus menanti-nanti postingan terbaru dari blog itu. Blogwalking yang saya lakukan lebih spesifik yaitu mengenai Art, dari Blog tersebut saya mendapatkan bahwa Art itu sangat aneh, indah dan misterius.
  • Sebagian postingan yang saya publish di Blog terinspirasi dari blog yang sering saya visit tersebut.
    Blog saya tidak memiliki tema, blog saya hanya hasil curahan hati,otak, perasaan yang saya alami, lakukan, rasakan yang kemudian saya tuangkan ke dalam sebuah postingan. dan biasanya kebanyakan dari orang yang mirip dengan saya membuat cerita mereka di buku Diary pribadi. Lain hal nya dengan saya, saya lebih suka menceritakan pengalaman saya di blog. Menurut saya blog ini diary, Diary Online hehehe
  • Lama-kelaman saya bisa menjadi Secret Admirer blog tersebut.
    Secret Admirer (Read: Pengagum rahasia), entah ini hanya perasaan saya atau hanya halusinasi. Saya sebagai pengagum rahasia di Blog yang sering saya visit tersebut. Kerjaan saya hanya memantau, mengamati dan membaca postingan-postingan yang telah beliau publish setiap hari dan tanpa meninggalkan jejak sedikit pun di dalam blog tersebut. Saya pernah mendengar:" Kalau kamu tidak meninggalkan jejak di blog yang telah kamu Blogwalking. Pemilik blog yang telah kamu visit tersebut tidak akan visit back ke blog kamu dikarenakan si pemilik blog tidak mengetahui kalau kamu telah visit ke tempat nya." Nah, lain dengan saya, saya memiliki alasan dengan pernyataan itu. Kalau menurut saya tidak meninggalkan jejak di blog yang telah kamu kunjungi itu tidak masalah. Karena tergantung dengan postingan yang kamu baca. Misalnya kamu merasa aneh atau ada yang salah dengan postingan tersebut, disarankan untuk meralat atau berkomentar. Tetapi kalau tidak ada masalah dengan postingan nya yasudah gak perlu meninggalkan jejak dalam bentuk apapun. Soal visit back saya tidak mempermasalahkan nya ^^
  • Memuji owner nya dan mencoba kenalan.
    Blog yang sering kamu visit setiap hari pasti akan penasaran dengan siapa pemilik nya, kamu akan mencoba mencari tau dan mencoba kenalan dengan si pemilik blog. Dan bisa jadi kamu akan mengorek-orek fakta mengenai si pemilik blog yang sering kamu visit. Ciee
  • Mencoba meminta tips dan trik cara membuat blog seperti blog si Dia.
    Apabila kamu sering mengunjungi blog yang isi blog itu sebagian besar mengenai Tutorial, entah tutorial editan foto, tutorial memasak, tutorial meng-kreasikan hijab, dan tutorial lainnya. kamu bisa mempelajari dan mencoba mempraktekkan nya sendiri. Apabila terkendala di salah satu step yang ada di dalam postingan, kamu bisa bertanya dan bisa meminta Tips dan Trik yang lain, yang lebih mudah dan tidak ribet. Dan jika beruntung, kamu juga bisa dapat Tips dan Trik membuat Blog yang mirip dengan Blog si Dia. Asik!

Saya, Cica Aisyah undur diri dari postingan tentang Ketika Blogwalking. Semoga Bermanfaat dan Berhasil masuk ke dalam 2 postingan terbaik di Giveaway Bertuah. HAHA
Apabila terjadi kesalahan tulisan atau apapun, saya sebagai penulis minta maaf. Kesalahan terjadi pada saya selaku hambanya dan kesempurnaan hanya milik Allah SWT. Wassalam (^o^')

    15 Comments

    1. hoho..
      Blogwalking diambil dari kata blog dan walking, yang kalo diartikan secara bahasa "jalan-jalan blog". Blogwalking ato disingkat BW itu gampang nya diartikan jalan-jalan ke blog temen, trus ninggalin komentar.. Untung2 dapat duit, teman, pacar, trus diajakin nikah #eh *abaikan yg terakhir*

      masih penasaran ama Photoshop?? yuuk, besok kita cobain di sekre.. :D

      ReplyDelete
      Replies
      1. Oh begitu toh, makasih udah dijelasin bang. ane baru tau :D ihihihi

        Delete
      2. abang pernah lo jadi Secret Admirer ama empunya blog ***.com , awalnya sih karena suka aja ama tulisan nya. eh lama-lama jadi suka ama penulisnya :D , kebetulan tahun kemaren ke jogja disempatin kopdar ama dia.. wow, 'Lost in Jogja' bareng dia itu sensasi nya Ajiiib banget dah :D *jadi curcol dah gua*

        Delete
      3. Lah kok disensor sih URL blog nya bang? ahaha
        Ciee sambil menyelam minum air yaa :D
        Wow Asik.. masih lanjut sampai skr kah? :D *Gpp dah, anggap aja gua dinding* #eh

        Delete
    2. hahaha Blogger yang satu ini hobi nulis dan apdet tapi jarang banget blogwalking, ayoo budayakan dari sekarang

      Saling berkunjung ke blog teman teman yang ada di sekitr kita Keep Calm N Keep Write

      ReplyDelete
      Replies
      1. Haha jangan di publish lah, malu weh .__.
        oke komandan, InsyaAllah dilaksanakan.

        Delete
    3. hohhohohohoho ada 4w+1w+1h
      ajiiiib n mantep tenan je

      ReplyDelete
      Replies
      1. Hihihihi iya ada pak.
        Wah terimakasih telah memuji..

        Delete
    4. Hahahaha ya iyalah, masa BW-nya ke pasar, mau ngapain ?
      Misalnya Jalan-jalan ke pasar, liat abang-abang jualan cabe "dek adek ayok cabenya cabenya, ada yg kriting ada yg biasa murah meriah warna merah pedasnya brasa".

      Tiba-tiba terinspirasi, wah cabe kriting coy...
      Besoknya sis ikut jualan, "bang abang ayok cabenya-cabenya".
      Sis gak puas kriting, cabenya juga sis rebonding, smooting, di gimbal.
      Kebayang gak ada cabe berponi,
      ini tukang cabe apa tukang salon, bawa catokan kemana-mana.

      hahahahaaa.

      ReplyDelete
      Replies
      1. Mana tau orang yang ada dipasar punya Blog juga. HAHA

        Nggak gitu juga kali..

        Delete
    5. Coba belajar photoshop lagi...:)

      ReplyDelete
    6. Salam hangat dari propinsi tetangga...

      ReplyDelete

    Hayy.. Jejak anda yang akan mengubah pikiran saya ttg postingan ini, silahkan berkomentar dengan sopan.